Istilah-istilah Processor

Pembaca yang budiman.
 
      Kali ini saya akan share beberapa istilah yang sering di gunakan pada processor di antaranya adalah :

1. 64-Bit
    Standar 32 Bit lambat laun akan diganti oleh 64 Bit. CPU baru ini mampu memproses 8 Byte (64 Bit) dalam satu cycle (putaran). Dengan demikian, kalkulasi yang rumit dapat dikerjakan lebih cepat lagi.

2. Dual-Channel
   Istilah ini menunjukkan komunikasi antara CPU dan RAM. Dua Modul RAM di kontak secara pararel oleh CPU sehingga memungkinkan bandwidth 2 kali lebih besar.
 
3. Dual-Core
    CPU terdiri 2 inti processor, sehingga dapat memproses 2 langkah kerja (threads) secara pararel.

4. FSB (Front Side Bus)/System Bus
    FSB menghubungkan CPU dengan chipset dan komponen lainnya. Pada CPU AMD, sistem bus berfungsi dengan bandwidth 2 kali FSB, sementara pada Intel 4 kali FSB.

5. HT (Hyperthreading)
   Logika control CPU digandakan. Dengan 2 processor virtual, 2 buah thread dapat diproses secara pararel.

6. L1-/L2-/L3 Cache
   Memory sementara processor untuk data, perintah dan hasil. Biasanya semakin besar  jumlah chache, semakin cepat pula kinerjanya.

7. Stepping
    Berbagai stepping menunjukkan perbaikan-perbaikan kecil dalam teknologi produksi processor.

8. Cool n' Quiet
   Teknologi AMD untuk mekanisme hemat energi dengan konsumsi daya dan clockspeed CPU diturunkan.

9. Enhanced SpeedStep (ESS)
   Teknologi intel untuk mekanisme hemat energi dengan konsumsi daya dan clockspeed CPU diturunkan.

10. Non-Executable-Bit
     Pemisahan RAM menjadi bagian data dan bagian program code, Dengan ini eksekusi code berbahaya dalam bagian data dapat dihindari

Sekian.


  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar: